Kerispati "Tapi bukan aku"

Pada dasarnya warna musik yang di sajikan di album kenyataan perasaan ini hampir sama nuansa musiknya masih bertemakan tentang pahit getirnya cinta ,Paduan cermat dari masing-masing personil yang bekas jebolan IMI (Institute Musik Indonesia) ini telah membuahkan lagu yang energik dan segar, dan entah mengapa saya suka lagu yang judulnya "Tapi Bukan Aku" pada album "Kenyataan Perasaan.
Personel Kerispati:
Sammy ( vocal ) , Badai ( keyboard )<< banyak telah menciptakan lagu-lagu kerispatih , Anton ( drum ) , Arief (gitar ) , dan Andika ( bass )




KerisPatih - Tapi Bukan Aku

jangan lagi kau sesali keputusanku
ku tak ingin kau semakin kan terluka
tak ingin ku paksakan cinta ini
meski tiada sanggup untuk kau terima

aku memang manusia paling berdosa
khianati rasa demi keinginan semu
lebih baik jangan mencintaiku aku dan semua hatiku
karena takkan pernah kau temui, cinta sejati

reff:
berakhirlah sudah semua kisah ini
dan jangan kau tangisi lagi
sekalipun aku takkan pernah mencoba kembali padamu
sejuta kata maaf terasa kan percuma
sebab rasa ku tlah mati untuk menyadarinya

semoga saja kan kau dapati
hati yg tulus mencintaimu
tapi bukan aku

repeat reff

Tomat

Orang perancis menyebutnya “apel cinta”. Orang jerman menyebutnya “apel surga”. Orang Inggris sempat menganggapnya beracun karena warna buah matangnya yang merah merona. Dan anda memanggilnya cukup dengan namanya saja, TOMAT.



Apa kehebatan ciptaan Tuhan yang satu ini? Untuk pengenakan pertama, ternyata ada dua macam jenis tomat, yaitu tomat buah dan tomat sayur. Adapun perbedaan antara tomat sayur dengan tomat buah antara lain; pada bentuk dan ketebalan kulitnya. Buah tomat berbentuk lonjong dan berkulit tebal sedangkan tomat sayur berbentuk bulat dan berkulit tipis. Biasanya, tomat buah dikonsumsi tanpa di masak terlebih dahulu dan memiliki daya tahan lebih lama. Tomat sayur biasanya dikonsumsi sebagai bahan campuran pada sayuran yang dimasak dan lebih cepat membusuk.

Bagaimanapun, kedua jenis tomat ini memiliki khasiat yang sangat baik bagi tubuh kita. Apa itu?

1. Wajah lebih halus
Masalah wajah menjadi masalah yang cukup bahkan sangat penting bagi kita (para wanita kususnya). Ternyata tomat selain bisa dikonsumsi sebagai sayur dan minuman, bisa juga digunakan sebagai masker untuk wajah. Peras tomat yang berwarna merah tua lalu oleskan pada wajah atau gosok irisan tomat pada wajah. Lakukan hal ini setiap hari, maka wajah akan menjadi lebih halus. Bagi yang memiliki masalah pada jerawat, irisan tomat yang ditempel pada lokasi jerawat selama beberapa waktu akan membantu menghilangkan jerawat. Mengapa bisa demikian? Ternyata, kandungan tomatine pada tomat berkhasiat anti-radang. Tomat juga mengandung karoten dan vitamin C yang berkhasiat sebagai antioksidan. Sementara asam sitratnya juga mengangkat kotoran dan lemak pada wajah berjerawat.

2. Gusi Berdarah atau sariawan
Gusi berdarah bisa sangat mengganggu kegiatan berbicara sehari-hari. Karena itu, sebelum penyakit ini tiba, sebaliknya dicegah terlebih dahulu. Caranya, setiap hari konsumsilah 1 buah tomat dalam keadaan segar. Jika tidak suka rasanya, bisa ditaburi gula. Sebelum dimakan, ingatlah untuk selalu mencucinya.

3. Mengatasi Sembelit
Susah buang air besar adalah masalah besar bagi kita. Jika dibiasakan, bisa menyebabkan wasir. Ternyata, dengan mengkonsumsi jus tomat masalah sembelit bisa diatasi. Jus tomat bisa dikombinasi dengan buah lain seperti jeruk untuk membuat rasanya makin lezat. Untuk hasil terbaik, minum jus tomat di pagi hari sebagai ganti sarapan, atau di sore hari sebagai “cemilan” sehat.

4. Melawan stroke dan penyakit jantung
Sebuah penelitian yang dilakukan Rowett Research Institute di Aberdeen, Skotlandia, menemukan khasiat biji tomat bagi kesehatan. cairan licin atau jelly berwarna kuning yang terdapat di sekitar biji tomat, ternyata mengandung senyawa atau bahan campuran yang manjur untuk melawan stroke dan penyakit jantung. Penelitian juga mendapatkan bahwa jika kita meminum jus tomat tanpa membuang bijinya, maka sekitar 72 persen kita telah mengurangi risiko terjadinya penggumpalan darah yang dapat menyebabkan serangan jantung.

5. Mencegah kanker
Menurut penelitian, makin banyak tomat (bahkan saus tomat sekalipun) yang kita konsumsi, maka makin rendahlah risiko kanker mengincar kita, terutama kanker prostat (bagi kaum pria), kanker paru-paru dan kanker perut. Rahasia khasiat tomat terletak di lycopene, senyawa kimia yang membuat warna tomat merah. Lycopene sangat efektif sebagai bahan antikanker.

6. Memulihkan fungsi lever
Khasiat tomat untuk lever dikenal sejak tahun 1834. Para peneliti medis jaman itu sudah menyimpulkan bahwa jus tomat secara klinis efektif untuk menyeimbangkan gangguan lever. Tak ada cara yang lebih baik dalam meningkatkan kesehatan dan menyeimbangkan fungsi lever dengan cepat, selain dengan meminum jus tomat.

7. Menyembuhkan bisul
Cara cepat mengatasi bisul ialah dengan memanaskan seluruh daging dan biji tomat. Setelah itu, segera taruh di atas bisul. Biasanya, bisul itu lalu pecah tak lama kemudian, sembuh.

Selain 7 khasiat diatas, tomat juga mengandung banyak vitamin B1 dan vitamin B2. Vitamin B1 esensial untuk berbagai fungsi tubuh, produksi energi, dan membantu memelihara kesehatan syaraf dan otot, membantu tubuh membuat dan memakai protein. Sedangkan vitamin B2 terlibat dalam banyak proses tubuh, khususnya memproduksi energi yang tersedia dari makanan, pertumbuhan pada anak, memperbaiki dan memelihara jaringan tubuh dan membantu menata kembali keasaman tubuh.

Dengan sekian banyak kegunaannya, jangan tolak lagi untuk mengkonsumsi apel cinta yang satu ini!

The Facts

Jaman dulu di Inggris, matras untuk tidur biasanya diikat ujung -
ujungnya dengan tali yang dikaitkan ke rangka tempat tidur. Ketika
seseorang hendak berangkat tidur, maka tali tali tersebut ditarik
sehingga matras menjadi lebih kencang, lebih 'firm' untuk tidur.
Maka dari sinilah lahir ekspresi "Good night, sleep tight !"



Di masa Babylon 4000 tahun yang lalu, selama sebulan setelah acara
pernikahan, ayah dari mempelai putri biasanya akan menyediakan
sejenis minuman yang terbuat dari madu lebah. Dan karena mereka
menggunakan kalender lunar sebagai sistem penanggalan, maka tenggang
masa selama sebulan itu mereka sebut sebagai 'honeymoon'

Orang-orang Scotland pada awal milenium pertama mempunyai kesepakatan
untuk mengusir orang yang kurang berkenan dari kampung mereka, dengan
jalan membakar rumah orang tersebut tanpa memberikan peringatan
sebelumnya. Dari sinilah lahir istilah "Get Fired" untuk orang yang
dikeluarkan secara paksa dari organisasi.

Nah yang ini yang paling seru......, di zaman bahuela di Inggris
sono, seseorang tidak bisa berhubungan badan tanpa memiliki izin
tertulis dari raja (kecuali kalau memang dia anggota keluarga
kerajaan). Jadi jika seseorang ingin memiliki bayi, mereka akan pergi
ke raja untuk meminta izin tertulis. Sang raja kemudian memberikan
semacam kartu pass yang harus digantung di daun pintu kamar ketika
mereka berhubungan badan.Kartu ini bertuliskan
" f-U-C-k " (Fornification Under Consent of the King)


Satu Komputer Multiuser

Deteksi Produk lewat Interaksi Layar
Raksasa perangkat lunak Microsoft kembali menghadirkan inovasi terbaru dalam bidang hardware. Setelah sukses dengan media player Zune dan console game Xbox 360 yang sukses di pasaran, kini mereka merilis Microsoft Surface. PC multi-touch berbentuk meja. Pada 29 Mei kemarin, temuan baru di diperkenalkan pada The Wall Street Journal’s D: All Things Digital conference di Carlsbad, California.
Perangkat komputer ini tidak perlu meja atau sejenisnya untuk penempatan. Surface adalah "meja" itu sendiri. Secara bentuk, memang tampak seperti menanamkan komputer pada sebuah coffe table.
PC ini dengan sistem operasi Windows Vista ini memiliki Layar touchscreen 30 inci. Berwarna dasar hitam dan menghadap ke atas, dengan lapisan hard-plastic. Sebagai frame, digunakan bahan clear acrylic. Di bawah layar, ditempatkan lima buah kamera yang dilengkapi sensor untuk mendeteksi obyek di sekitar.
Surface memungkinkan interaksi langsung antara user dengan fitur-fitur didalamnya. Untuk mengoperasikan, tidak diperlukan mouse atau keyboard. Pengguna cukup menyentuh dan menggeserkan jarinya pada tombol atau objek di layar.



Surface juga mampu merespon hingga puluhan sentuhan dalam waktu bersamaan. Teknologi ini akrab disebut multi-touch. "Dengan Surface, kami menciptakan metode yang lebih intuitif bagi masyarakat untuk berinteraksi dengan teknologi," kata Steve Ballmer, Co- founder Microsoft. "Surface hanya pembuka. Kedepannya, teknologi ini akan semakin menyebar di berbagai bidang," tambah Ballmer.
"Kesaktian" Surface tidak hanya sampai di situ. Permukaan layarnya mampu mendeteksi dan berinteraksi dengan peralatan elektronik dan gadget. Alat ini pun mampu membaca barcode kartu kredit yang diletakkan diatasnya.
Ingin melihat jepretan kamera digitalmu? Tinggal letakkan kamera itu atas permukaan layar. Gambar yang tersimpan akan langsung ditampilkan. Untuk memperbesar tampilan gambar, user cukup men-drag dengan tangan ke pojok layar.
Proses transfer data berupa lagu atau video dari media player macam Zune pun cukup dengan menempatkannya diatas layar. Pembelian lagu atau content elektronik lain secara online juga hanya dengan meletakkan credit card atau reward card ber-barcode diatas layar.
Surface juga mampu menampilkan informasi produk. Misalnya, mengetahui spesifikasi sebuah ponsel. User tinggal meletakkan ponsel di layar, dan spesifikasinya langsung ditampilkan. Bahkan ketika diletakkan segelas anggur, Surface mampu menampilkan informasi tentang anggur itu. Baik daerah tempat anggur diproduksi, serta menu makanan yang cocok dengan anggur ini.
Rilisan perdana ini akan tersedia mulai November mendatang di toko-toko T-Mobile di seluruh Amerika Serikat dan akan digunakan di jaringan Starwood Hotels & Resorts Worldwide Inc., Sheraton Hotel, serta di kasino-kasino milik Harrah’s Entertainment Inc. di Las Vegas.
Harga resmi yang diumumkan Microsoft belum pasti, tetapi bisa dipastikan ada di kisaran USD 5 ribu hingga USD 10 ribu atau sekitar Rp 46 juta hingga Rp 92 juta. Tertarik? (rum/bs)



Hasil Ramuan Enam Tahun
Teknologi ini pertama kali terwujud dalam konsep produk Steven Bathiche dan Andrew D. Wilson pada tahun 2001. Konsep dasarnya adalah teknologi multi-touch yang dikembangkan sejak 1982 di University of Toronto dan Bell Labs. Bulan Oktober di tahun yang sama, dibentuk tim dengan pimpinan Bathiche dan Wilson untuk mengembangkan konsep ini.
Dua tahun kemudian, ide ini dipresentasikan di depan chairman Microsoft, Bill Gates. Prototype awal dibuat dengan nama T1. Bentuknya mengadaptasi tampilan meja bikinan IKEA, produsen furnitur terkenal asal Swedia. Selanjutnya, diciptakan hingga lebih dari 85 prototype dengan berbagai macam aplikasi. Desain finalnya baru benar-benar selesai 2005 lalu.
Konsep akhir ini sempat muncul di film sci-fi The Island (2005) yang dibintangi Ewan McGregor dan Scarlett Johansson. Tepatnya digunakan tokoh ilmuwan "Merrick" yang diperankan aktor Sean Bean di salah satu adegan. Dalam versi DVD, sutradara Michael Bay menyebutkan konsep alat ini hasil konsultasi dengan Microsoft.
Dalam memproduksi hardware ajaib ini, Microsoft memberikan perlakuan spesial bahkan sangat protektif. Biasanya mereka fokus pada software dan menyerahkan perakitan hardware pada perusahaan partner. Kini, mereka memilih merakit Surface sendiri. (rum/bs)

sumber :
www.jawapos.com
www.wemaster.net

Operator Selulerpun Tidak Bisa Baca Isi Pesan

Dewasa ini, tidak bisa dipungkiri kalau ponsel merupakan alat komunikasi yang tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari. Di luar fungsi utamanya yaitu menelepon, ponsel paling sering digunakan untuk mengirim pesan (SMS).
Kenapa SMS begitu populer? Alasannya mudah, pesan bisa tersampaikan dan biayanya murah. Tapi perlu diketahui, setiap pesan yang kita kirim, otomatis akan bisa dibaca oleh operator seluler.
Hal ini tentu sangat tidak cocok untuk orang-orang khusus yang sedang menjalankan misi rahasia (badan intelijen misalnya). Pesan yang mestinya jadi rahasia, malah diketahui orang lain.
Dengan pemikiran seperti itu, akhirnya dua pelajar Universitas Brawijaya Malang, Rosydi Hamna dam Arthi Ayuwibawa, membuat aplikasi untuk mengacak pesan. "Ini sama dengan kode rahasia. Jadi, orang yang semestinya tidak membaca, tidak akan bisa membaca," ucap Ayu.



Untuk mengacak isi pesan, aplikasi buatan mereka ini menggunakan algoritma blowsish. Sedangkan bahasa pemrograman yang digunakan yaitu Java G2ME.
Alasan dibalik penggunaan bahasa Java G2ME adalah tingkat kompatibel yang tinggi. "G2ME support dengan banyak ponsel. Bukan hanya itu, G2ME juga merupakan bahasa pemrograman yang gratis," jelas Ayu.
Untuk mulai memakai aplikasi ini, kita harus meng-install terlebih dahulu. Tidak perlu khawatir susah! Ketika installer ditransfer ke ponsel, maka dia akan otomatis meng-install. Yang perlu diperhatikan, installer hanya bisa ditransfer melalui Bluetooth. Jadi, ponsel yang bisa memakai aplikasi ini juga ponsel yang memiliki Bluetooth.
Ketika ingin mengirim SMS secara rahasia, yang perlu kita lakukan tidak jauh berbeda dengan mengirim SMS biasa. Hanya saja, sebelum mengirim, kita memilih pilihan untuk mengacak pesan. Begitu pesan teracak, baru kita kirim ke nomor yang kita inginkan.
Setelah SMS diterima nomor tujuan kita, maka bentuknya akan berupa kalimat acak. Agar bisa dibaca, kita harus mengembalikannya ke bentuk semula. Mengembalikan pesan tidak bisa dilakukan hanya dengan menekan tombol dekripsi, kita juga harus memasukkan key.
Apa itu key? Key adalah rangkaian karakter yang telah disepakati kedua pihak, pengirim dan penerima. Selama tidak tahu key, maka isi pesan tidak akan bisa dibuka.
Dalam pengembangannya, aplikasi ini memakan waktu 2 bulan. Kendala terbesar ada pada implementasi algoritma blowfish. "Tidak butuh biaya yang besar juga dalam membuat aplikasi ini. Cukup bermodal ponsel," ujar Ayu. (dey)

Oleh:
Rosydi Hamna
Arthi Ayuwibawa
Mahasiswa Unibraw Malang

Surat Hawa Untuk Adam

Adam.....
Maafkan aku jika coretan ini memanaskan hatimu. Sesungguhnya aku adalah Hawa, temanmu yang kau pinta semasa kesunyian di syurga dahulu. Aku asalnya dari tulang rusukmu yang bengkok. Jadi tidak heranlah jika perjalanan hidupku senantiasa inginkan bimbingan darimu, senantiasa akan tergelincir dari landasan, karena aku buruan syaitan.

Adam... Maha suci Allah yang mentakdirkan kaumku lebih ramai bilangannya dari kaummu di akhir zaman, itulah sebenarnya ketelitian Allah dalam urusanNya. Jika bilangan kaummu melebihi kaumku niscaya merahlah dunia karena darah manusia, kacau-balaulah suasana, Adam sama Adam bermusuhan karena Hawa.



Buktinya cukup nyata dari peristiwa Habil dan Qabil sehingga pada zaman cucu-cicitnya. Pun jika begitu maka tidak selaraslah undang-undang Allah yang mengharuskan Adam beristeri lebih dari satu tapi tidak lebih dari empat pada satu waktu.

Adam... Bukan karena banyaknya isterimu yang membimbangkan aku. Bukan karena sedikitnya bilanganmu yang memusingkan aku. Tapi... aku risau, gundah dan gulana menyaksikan tingkahmu. Aku sejak dulu sudah
tahu bahwa aku mesti tunduk ketika menjadi isterimu. Namun... terasa berat pula untukku meyatakan isi perkara.

Adam... Aku tahu bahwa dalam Al-Quran ada ayat yang menyatakan kaum lelaki adalah menguasai terhadap kaum wanita. Kau diberi amanah untuk mendidik aku, kau diberi tanggungjawab untuk menjaga aku, memerhatikan dan mengawasi aku agar senantiasa didalam ridha Allah.

Tapi Adam, nyata dan rata-rata apa yang sudah terjadi pada kaumku kini, aku dan kaumku telah ramai mendurhakaimu. Ramai yang telah menyimpang dari jalan yang ditetapkan. Asalnya Allah menghendaki aku tinggal tetap dirumah. Di jalan-jalan, di pasar-pasar, di bandar-bandar bukan tempatku. Jika terpaksa aku keluar dari rumah seluruh tubuhku mesti ditutup dari ujung kaki sampai ujung rambut.

Tapi.. realitanya kini, Hawa telah lebih dari sepatutnya. Adam... Mengapa kau biarkan aku begini? Aku jadi ibu, aku jadi guru, itu sudah tentu katamu. Aku ibu dan guru kepada anak-anakmu. Tapi sekarang diwaktu yang sama, aku maju menguruskan hal negara, aku ke hutan memikul senjata. Padahal, kau duduk saja. Ada diantara kau yang menganggur tiada kerja. Apakah kau sekarang tidak lagi seperti dulu? Apakah sudah hilang kasih sucimu terhadapku?

Adam... Marahkah kau jika kukatakan andainya Hawa tergelincir, maka Adam yang patut tanggung! Kenapa..? Mengapa begitu ADAM ?? Ya! Ramai orang berkata jika anak jahat ibu-bapak tak pandai mendidik, jika murid bodoh, guru yang tidak pandai mengajar! Adam kau selalu berkata, Hawa memang keras, tak mau dengar kata, tak mudah diberi nasihat, kepala batu, pada hematku yang dhaif ini Adam, seharusnya kau tanya dirimu, apakah didikanmu terhadapku sama seperti didikan Nabi Muhammad SAW terhadap isteri-isterinya? Adakah Adam melayani Hawa sama seperti psikologi Muhammad terhadap mereka? Adakah akhlak Adam-Adam boleh dijadikan contoh terhadap kaum Hawa?

Adam... Kau sebenarnya imam dan aku adalah makmummu, aku adalah pengikut-pengikutmu karena kau adalah ketua. Jika kau benar, maka benarlah aku. Jika kau lalai, lalailah aku. Kau punya kelebihan akal manakala aku kelebihan nafsu. Akalmu sembilan, nafsumu satu. Aku...akalku satu nafsuku beribu! Dari itu Adam....pimpinlah tanganku, karena aku sering lupa, lalai dan alpa, sering aku tergelincir didorong oleh nafsu2ku. Bimbinglah aku untuk menyelami kalimat Allah, perdengarkanlah aku kalimat syahdu dari Tuhanmu agar menerangi hidupku. Tiuplah ruh jihad ke dalam dadaku agar aku menjadi mujahidah kekasih Allah.

Adam... Andainya kau masih lalai dan alpa dengan ulahmu sendiri, masih segan mengikut langkah para sahabat, masih gentar mencegah mungkar, maka kita tunggu dan lihatlah, dunia ini akan hancur bila kaumku yang akan memerintah.

Malulah engkau Adam, malulah engkau pada dirimu sendiri dan pada Tuhanmu yang engkau agungkan itu...

from email : dian enggarwati